Di rumah, saya sering menyetok roti tawar sebagai salah satu persediaan makanan. Kebetulan, saya dan suami sama-sama suka sarapan yang simpel setiap paginya. Roti tawar oles adalah salah satu favorit kami di saat harus berburu-buru dengan pekerjaan rumah dan jam kantor.
Tapi, acap kali roti tawar di rumah sering bersisa. Tak jarang kami bosan mau dimakan dengan apa lagi si roti tawar ini. Selai sudah, meises sudah, keju sudah…
Lalu, saya membaca beberapa resep simpel memanfaatkan roti tawar. Dan pizza roti tawar pun menjadi favorit kami berdua. Yuk, simak resep simpelnya!
Bahan-bahan :
- 2 lembar roti tawar
- 2 sdm saus spaghetti bolognese
- 2 buah sosi sapi
- 4 buah nugget ayam
- Keju mozarella secukupnya
- Margarin secukupnya
Cara Membuat :
- Goreng nugget ayam, kemudian potong menjadi beberapa bagian. Sisihkan.
- Iris tipis sosis sapi, tumis sebentar dengan margarin. Sisihkan.
- Ambil selembar roti tawar, oles dengan saus bolognese.
- Tata sosis sapi dan nugget di atasnya, kemudian beri keju mozarella.
- Panggang di atas double pan atau teflon dengan api kecil sampai keju mozarella-nya meleleh.
- Pizza ala-ala roti tawar simpel, siap disantap.
Nah, pizza ala-ala roti tawar akibat malas mengadon kira-kira hasilnya seperti ini.
Re-published: 08/01/2023
Leave a Reply