KREASI ANAK: MEMBUAT BUKU ISTIMEWA

Anak-anak batita dan balita biasanya sangat senang dengan buku-buku bergambar. Mereka senang mendengarkan cerita-cerita yang Anda bacakan dari buku tersebut, bahkan mereka sering bertanya, meski Anda sudah pernah membacakannya berulang-ulang! Itulah anak-anak.

Berjalan-jalan ke toko buku bersama si kecil untuk membeli buku adalah kesenangan tersendiri bagi Anda dan buah hati. Tapi, kenapa Anda tidak mencoba membuat “buku” sendiri dengan si kecil? Pasti lebih seru!Alat dan bahan:

  • karton tebal
  • cutter dan gunting
  • gambar-gambar dari majalah
  • penggaris
  • pensil
  • pita kecil atau benang
  • pelubang kertas
  • cincin binder
  • selotip dan lem
  • kertas minyak warna putih

Cara membuat:

  1. potong karton menjadi beberapa bagian (sesuai dengan gambar yang Anda inginkan) dengan ukuran 20×20 cm. misalnya, 5 potong karton untuk 1 buah buku tema binatang.
  2. gunting gambar-gambar dari majalah. ajak si kecil memilih gambar bersama Anda. lalu tempelkan gambar di atas karton dengan menggunakan selotip atau lem.
  3. lapisi setiap halaman dengan kertas minyak berwarna putih. Anda bisa merekatkannya dengan stapler atau selotip.
  4. lubangi setiap karton dengan pelubang kertas. lalu pasang cincin binder atau satukan dengan benang atau pita.
  5. nah, buku istimewa Anda dan si kecil sudah jadi!

Kini, Anda dan si kecil memiliki sebuah buku istimewa yang Anda buat sendiri. Dudukkan si kecil, dan ajak ia bercerita. Anda boleh memintanya untuk menceritakan gambar yang ia lihat, ini sangat bermanfaat untuk mengasah imajinasinya.

Selamat mencoba!

Gambar: http://qwickstep.com

About bunda 426 Articles
Hai! Panggil saya Icha atau Bunda Fafa. Seorang perempuan biasa yang bangga menjadi istri dan ibu rumah tangga, dan ingin terus belajar untuk menjadi luar biasa dengan karya dan dedikasi. Saat ini saya berdomisili di Yogyakarta, bersama dengan suami saya tercinta, Mr. E, dan anak-anak kami, Fafa (2010) dan Faza (2014). Enjoy!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.