DOWNLOAD : MY RAMADHAN WORKBOOK VOL 1

Alhamdulillaah, Ramadhan hampir tiba. Apakah Ayah dan Bunda di rumah sudah mempersiapkan Si Kecil untuk ikut berpuasa tahun ini? Apa saja yang sudah Ayah dan Bunda persiapkan?

Salah satu yang paling sering dipersiapkan oleh para orangtua dalam mendampingi latihan puasa putra-putrinya adalah dengan menyediakan materi-materi baik itu permainan, buku, worksheet, kreativitas, dan lain sebagainya sebagai pengisi waktu selama Ramadhan. Terlebih, pada umumnya, Ramadhan identik dengan libur sekolah yang cukup panjang. Yang tentunya anak-anak menjadi mudah bosan dan suntuk jika tidak banyak kegiatan.

Nah, kali ini saya ingin membagikan salah satu workbook (kumpulan worksheet yang dibukukan) edisi Ramadhan. Workbook ini berisi lembar-lembar aktivitas diantaranya mengenal huruf, mewarnai, memahami pola, mencari perbedaan, dan lain sebagainya. Workbook ini cocok untuk anak usia TK A atau saya rekomendasikan untuk anak usia TK B.

Format file : PDF

Bahasa : Indonesia

Jumlah halaman : 20

Ukuran kertas : A4

Link download : 129. My Ramadhan Workbook 1

Jangan lupa untuk menginstall PDF Reader terlebih dahulu jika Anda belum memiliki PDF reader untuk dapat membaca file-nya. Dan saat akan mengeprint, jangan lupa untuk mensetting ukuran (fit to page) atau memastikan ukuran kertas adalah A4.

Workbook anak ini GRATIS, dapat Anda perbanyak dan bagikan bagi siapapun yang membutuhkannya. Dan bila ingin menyebarkannya melalui media online, mohon untuk selalu mencantumkan sumbernya di www.rumahbunda.com.

Download LembarKerja Anak Gratis
About bunda 426 Articles
Hai! Panggil saya Icha atau Bunda Fafa. Seorang perempuan biasa yang bangga menjadi istri dan ibu rumah tangga, dan ingin terus belajar untuk menjadi luar biasa dengan karya dan dedikasi. Saat ini saya berdomisili di Yogyakarta, bersama dengan suami saya tercinta, Mr. E, dan anak-anak kami, Fafa (2010) dan Faza (2014). Enjoy!

9 Comments

  1. Jazakillahu khoiron, Bunda Fafa. Ini yang saya cari karena pakai bahasa Indonesia dan gambar makhluknya minim/ faceless.
    Biasanya saya bikin sendiri. Tapi karena laptop lagi lemot, jadinya cari yang free di internet. Hehe… sekali lagi terima kasih banyak.

1 Trackback / Pingback

  1. Ramadhan di Rumah Tetap Semangat « PAUD Terpadu Alkhairaat Skeep | Raudhatul Athfal, Playgroup & Day Care

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.