TIPS KARIR: SARAN UNTUK BEKERJA DI RUMAH

Apa yang Anda pikirkan saat Anda memutuskan untuk bekerja di rumah? Tentu, sebagian besar dari Anda akan menjawab; keluarga. Ya, anak-anak, pasangan, dan rumah Anda adalah hal nomor satu yang ingin Anda dahulukan. Anda ingin lebih sering menghabiskan waktu bersama mereka, melihat senyum mereka, dan melihat anak-anak Anda tumbuh besar dan menjadi dewasa.

Nah, kini, pikirkan kembali: Anda memiliki 2 pilihan, yakni bekerja dari rumah atau memulai bisnis rumahan Anda sendiri.

Bekerja dari rumah berarti Anda masih memiliki atasan atau majikan, Anda bertanggungjawab penuh kepada atasan Anda. Beberapa perusahaan memang terkadang mencari karyawan yang dapat bekerja dari rumah mereka. Namun, selain hanya sedikit, bekerja dari rumah juga kurang pasti. Dan Anda butuh waktu untuk mencari pekerjaan dengan sistem yang seperti ini.

Sedangkan jika Anda memilih untuk berbisnis sendiri, ini merupakan hal yang luar biasa! Segalanya adalah milik Anda, Anda bertanggungjawab atas usaha Anda sendiri. Keuntungan seratus persen untuk Anda sendiri pula.

Buatlah sebuah keputusan, bisnis rumahan apa yang akan Anda geluti,  pikirkan dana yang Anda butuhkan untuk memulainya, bagaimana cara mengelolanya, berapa banyak waktu yang Anda butuhkan untuk bisnis Anda, bagaimana pemasarannya, dsb.

Lakukan brainstorming dengan membuat daftar ide, minat, hobi, dan berbagai peluang yang ada.

Anda bisa melakukan pemasaran secara online dan offline. Buatlah sebuah website atau blog, kemudian buatlah brosur-brosur untuk disebarkan. Anda bisa juga memulai bisnis Anda dengan ikut bergabung dalam sebuah bisnis franchise atau waralaba.

Ada sedikit saran, sebaiknya, jika Anda berniat untuk memulai bisnis Anda sendiri, pikirkan hal ini jauh-jauh hari sebelum Anda keluar dari pekerjaan Anda yang sekarang. Anda dapat mengumpulkan modal, serta mengatur strategi yang jitu dalam mengelola bisnis Anda.

Atur keuangan Anda sebaik-baiknya. Meski hanya bisnis rumahan, And juga tetap harus membuat buku keuangan sendiri. Anda harus memperhitungkan laba-rugi, dan bagaimana mengelola uang Anda.

Terakhir, yang tak kalah penting adalah manajemen waktu. Jika di awal Anda memutuskan untuk lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga Anda, maka laksanakanlah. Jangan sampai waktu Anda habis terlalu banyak untuk memikirkan bisnis Anda.

About bunda 426 Articles
Hai! Panggil saya Icha atau Bunda Fafa. Seorang perempuan biasa yang bangga menjadi istri dan ibu rumah tangga, dan ingin terus belajar untuk menjadi luar biasa dengan karya dan dedikasi. Saat ini saya berdomisili di Yogyakarta, bersama dengan suami saya tercinta, Mr. E, dan anak-anak kami, Fafa (2010) dan Faza (2014). Enjoy!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.