Banyak wanita hamil yang takut berenang saat kehamilan mereka. Padahal, ternyata berenang di kala hamil memiliki banyak manfaat bagi ibu dan janin. Berenang adalah latihan yang sangat baik untuk otot kaki dan tangan. Dan, meskipun berat badan ibu naik saat hamil, ibu akan tetap merasa ringan dan rileks saat di dalam kolam.
Berenang adalah olahraga terbaik dan teraman bagi ibu hamil. Berenang dapat meningkatkan dan memperbaiki sirkulasi darah dalam tubuh, mengurangi ketegangan dan stress, membakar kalori, meningkatkan kekuatan otot, membantu pernapasan, dan membantu agar tidur lebih baik.
Jika Anda terbiasa berenang sebelum hamil, maka kegiatan ini boleh saja Anda lanjutkan saat hamil. Namun, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau bidan Anda.
Persiapan sebelum berenang.
Sebelum masuk ke kolam renang, upayakan Anda melakukan senam ringan terlebih dahulu untuk meregangkan otot-otot pundak, tangan, dan kaki. Anda bisa berlari kecil di tempat sebentar. Hati-hati, jangan sampai terpeleset.
Dianjurkan untuk banyak minum air. Sebelum masuk kolam renang, minumlah 1 gelas air putih. Setiap 20 menit, minum juga 1 gelas air. Lalu 1 gelas setelah Anda keluar dari kolam renang.
Trimester pertama.
Jika Anda memiliki cukup energi, lakukan aktivitas berenang ini 20 menit setiap pagi. Kegiatan ini membantu Anda menetralisir rasa mual di pagi hari (morning sickness) yang biasa melanda ibu-ibu yang hamil muda.
Trimester kedua.
Pada masa ini, perut Anda sudah mulai membesar. Tentu akan lebih mudah lelah. Nah, pada tahap ini, kurangi frekuensi Anda berenang. Jangan lupa, pikirkan untuk memakai baju renang yang nyaman untuk kehamilan Anda.
Trimester ketiga.
Di masa-masa terakhir kehamilan Anda, perut Anda tentu sudah semakin membesar. Berenang membantu Anda dalam memperpanjang napas yang sangat baik untuk membantu proses persalinan. Namun, ukur kemampuan Anda. Jangan berenang terlalu lama, dan kurangi frekuensinya.
Leave a Reply